Menampilkan informasi seputar Batu Bara

Selasa, 06 April 2010

KWARRAN AIR PUTIH LAKSANAKAN JAMBORE RANTING.

Menjelang diadakannya Jambore Cabang Gerakan Pramuka Kwarcab Batubara tahun 2010, Kwarran (Kwartir Ranting) Gerakan Pramuka Kecamatan Air Putih menggelar Jambore Ranting di Lapangan Bola Tanah Tinggi yang diadakan dari Mulai tanggal 26 samapai dengan Maret 2010. Kegiatan itu diikuti 600 anggota Pramuka se-Kecamatan Air putih.
Jambore Ranting tersebut diikuti seluruh Gugus Depan (Gudep) Putra Putri yang ada di Kecamatan Air Putih, mulai tingkat SD, SMP/MTs hingga SMA bahkan juga di ikuti GugusDepan SLB yang ada di Kecamatan Air Putih. Kegiatan ini dibuka Langsung KUPT Dinas Pendidikan Kecamatan Air Putih Budianto , S.Sos yang juga menjabat Ka Kwarran Air Putih
Budianto Dalam sambutannya, menyatakan menyambut baik dengan dilaksanakan jambore ini, karena mampu memberikan pelajaran yang baik bagi pelajar dan masyarakat di wilayahnya. Pihaknya yang juga sangat mendukung adanya kegiatan jambore dan dan bertekad memajukan Pramuka di Kecamatan Air Putih.
“”Meski Pramuka salah satu kegiatan ekstra kurikuler di sekolah, tapi jika benar-benar digeluti dan dilaksanakan dengan baik, maka pramuka juga dapat membentuk sumber daya manusia (SDM) yang mandiri dan tangguh untuk menjadi generasi pembangunan, Saya sangat mendukung kegiatan ini, diharapkan dapat dipilih anggota yang nantinya akan di utus pada Jamboree Cabang yang akan diadakan dalam waktu dekat ”, kata Budianto
Sementara itu Sekertaris Kwarran Air Putih, Halimatussadiah Matondang, S.Pd , saat di temui menjelang acara penutupan pada minggu ( 28/3 )mengatakan kegiatan ini untuk memberikan pendidikan bagi pelajar agar lebih mandiri. Melalui kemah bersama ini, siswa juga diajak melakukan interaksi sesama pelajar yang tergabung di Pramuka.
“Melalui kegiatan Jambore Ranting kita akan menjaring peserta yang akan kita utus dalam kegiatan Jambore Cabang yang akan kita adakan pada Bulan Mei nanti.Dalam kesempatan ini melalui kegitan Kpramukaan Kita ingin memberikan pelajaran di luar jam pelajaran sekolah, sehingga anggota Pramuka mampu mandiri. Sebab, dalam berbagai kegiatan, Pramuka selalu dididik untuk mengatasi berbagai persoalan dengan mandiri,” kata Sadiah
Selain itu, anggota Pramuka juga dididik untuk bersosialisasi serta bergotong royong. Peserta juga diajak bermain bersama dan bergembira. Selama kemah itu, ada beberapa kegiatan yang harus diikuti anggota. Antara lain penjelajahan, P3K, renungan suci, lomba memasak, baris berbaris, yel-yel, morse, api unggun, jurnalistik, layang layang, pengisian SKU dan atraksi kesenian.
Melalui kegiatan jambore tersebut, diharapkan anggota Pramuka di Kabupaten Batubara khususnya di kecamatan Air Putih mampu mengekspresikan berbagai kegiatan dengan baik. Sehingga nantinya dapat dijadikan bekal dalam kehidupan sehari-hari setelah mereka lulus dan hidup di tengah-tengah masyarakat.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar